Minggu, 07 Juli 2013

Nasi Bebek Bangkalan, Madura 2013

Makan Bebek asli Madura 2013 Mau makan bebek ko mesti ke Madura, apa gak kejauhan neh. Al kisah, kita rombongan dari Jakarta yang sudah singgah di Surabaya, ingin mencari suasana makan lain di Madura. Pastinya menu bebek yang paling oke di sana. Sambil melewati jembatan Suramadu yang kokoh, kami melintasi di suasana malam dengan lampu warna-warni yang menggantung di Jembatan. Dingin, tertiup angin kencang dan pemandangan jalan tol yang lurus namun diatas titian jembatan. Di Madura, khususnya Kabupaten Bangkalan terdapat warung bebek goreng yang sangat terkenal dan paling enak seantero Madura. Jangan bayangkan warungnya dengan ukuran selayaknya warung biasa dengan ukuran yang kecil. Nah warung Bebek Ole Olang ini ukurannya ekstra besar dan ekstra luas, belakangnyapun ada halaman luas yang mirip sawah menghampar. Menu yang disediakan di Bebek Ole Olang bervariatif, saya pilih bebek goreng saja. Terkadang ada juga sih ayam goreng, tapi nggak selalu tersedia. Kadang ada, kadang juga nggak. Nasi bebek goreng disini sekilas tampak seperti nasi bebek pada umumnya. Seporsi nasi putih dengan bebek goreng yang dilengkapi dengan sambal dan lalapan berupa timun dan daun kemangi. Ukuran bebeknya sendiri tidak istimewa, malah cenderung kecil. Tapi jangan salah, rasa bebeknya yang gurih dan empuk memang benar-benar bikin nagih. Kekuatan utama Bebek Ole Olang adalah pada sambalnya. Rasa sambalnya mirip sambal korek tapi terbuat dari bahan dasar mangga. Pedasnya sambal ini lumayan nampol juga. Biasanya sih makan satu porsi bebek goreng terasa kurang, kalau dua porsi kebanyakan jadi tambah saja kalo memang kurang. Bersama dengan teman sekerja di Jakarta, kami menikmati makan malam di Madura. Selesai menyantap makanan lezat, kami berpose bersama dilatarbelakangi lukisanJembatan Suramadu dan Karapan Sapi yang keliatan separo….. Kapan ya kita bisa mengulangi makan malam yang lezat ini…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar